RESEP SAPO TAHU SEHAT

Bahan-bahan

1 bongkol brokoli hijau
1 bungkus sapo tahu
100 gr udang
3 siung bawang putih
2 sdm saus tiram
1/2 sendok garam halus
200 ml air putih
3 buah cabai
1 sdm tepung maizena

Cara Memasak :

1. Cuci brokoli dan potong menjadi bagian kecil. Cincang bawang putih dan potong" miring cabai. Kupas kulit udang. Pertaama goreng sapo tahu dengan menggunakan minyak yang panas. Hati" agar sapo tahu tidak pecah.

2. Tumis bawang putih dan cabai hingga wangi. Kemudian masukkan udang. Tumis hingga kekuningan. Kemudian masukkan 200 ml air putih dan 2 sdm saus tiram. Tunggu hingga mendidih

3. Jika sudah mendidih masukkan brokoli. Tunggu hingga setengah layu. Kemudian masukkan sapo tahu yang sudah di goreng. Tambahkan sedikit garam. Jika brokoli sudah layu masukkan tepung maizena yang sudah di encerkan . Tungggu lagi hingga mendidih. Sapo tahu siap disajikan. Bisa ditaburi dengan bawang goreng.
SHARE

Penulis

TG News hadir untuk memberikan update informasi terkini, baik informasi dari dalam maupun luar negeri.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment